PTC

News Update :

Tau...?

Home » , » Tips Aman Lepas Flashdisk Tanpa "Safely Remove"

Tips Aman Lepas Flashdisk Tanpa "Safely Remove"

Penulis : Personal Income and Community Online on Rabu, 31 Oktober 2012 | 05.11



Kebanyakan dari kawan-kawan yang pengguna windows, pasti akan dianjurkan untuk melakukan "Safely Remove Hardware" sebelum melepaskan Flashdisk dari port USB. Wahh.. sangat merepotkan sekali bukan, jika kita harus melakukan hal tersebut. Tapi, hal itu tidak selamanya perlu dilakukan kawan..
Kawan-kawan bisa melakukannya hanya dengan menCOPOT langsung Flashdisk kawan-kawan dari port-nya?

Hmm.. pasti kawan-kawan sedikit berpikir. Bukannya itu malah dapat merusak Flashdisk kita? atau Data-data yang tersimpan dalam Flashdisk akan menjadi corrupt??

Tenang saja kawan, hal itu nggak akan terjadi. :D
Pada awalnya sih, alasan pengguna dianjurkan meremove dengan "Safely Remove Hardware" itu untuk memastikan Windows tidak sedang sibuk membaca atau menulis ke flash disk ketika kawan-kawan meremovenya.




Ya.. daripada repot-repot meng-klik setiap meremove flashdisk, ada sedikit tips nih dari saya.

1. Colokkan Flashdisk kawan-kawan dan buka windows explorernya.
2. Klik kanan pada drive Flashdisk kawan-kawan, pilih properties.


3. Pada tab hardware, Klik nama USB (Flashdisk) kawan-kawan dan pilih properties.


4. Pada menu yang muncul, pilih change setting.


5. Pada tab policies, pilih Quick Removal.


Nah.. Begitulah cara-caranya kawan. So, kawan-kawan gak perlu lagi untuk melakukan "Safely Remove Hardware" dan langsung Cabut saja. :D
Share this article :

Posting Komentar

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. kumpulanku . All Rights Reserved.
Design Template by panjz-online | Support by creating website | Powered by Blogger